Dulu ketika saya sekolah, salah satu pelajaran yang paling saya ingat adalah peta buta dan membuat peta. Seiring waktu, pengetahuan tentang peta itu sangat bermanfaat dalam pekerjaan-pekerjaan yang saya lakukan.
Sekarang, untuk urusan peta Google Map jadi juaranya. Hampir semua orang kalau butuh peta yang dilihat adalah Google Map.
Lalu bagaimana kalau mau buat peta...? Bisa pakai Google Map? Ternyata bisa. Caranya pun cukup mudah, namun lebih baik jika melakukannya di laptop/pc, karena tampilannya lebih besar dan mudah dilihat.
Jadi caranya sebagai berikut:
Buka Google Map,
Di sudut kiri atas, klik pada tanda garis (yang ada 3 garisnya tuh)
Kemudian klik "your place"
Setelah itu klik "Maps"
Maps ini adalah tempat di mana peta-peta buatan Anda nanti akan tersimpan. Nah, setelah klik Maps, Anda akan menemukan dan klik "create map" di bagian bawah.
Selanjutnya Anda bebas membuat peta Anda sendiri.
Anda bisa memilih peta sesuai kebutuhan Anda, baik itu peta jalan, peta wilayah, peta negara. Anda dapat meletakkan pin point atau menandai area. Silahkan mencoba fitur-fitur pada bagian yang saya beri panah merah.
Lalu "Untitled Map" dapat Anda beri judul sesuai keinginan Anda, begitu juga dengan layer. Silahkan dicoba-coba sendiri ya.
Kemudian yang paling penting adalah pilihan "share". Share bisa menjadikan peta Anda menjadi peta kolaboratif. Anda dapat meminta siswa, guru, teman, kerabat, pacar, atau siapapun untuk ikut berkontribusi pada peta Anda. Ketika klik "share", silahkan pilih "share on drive", proses selanjutkan akan sama seperti Anda sharing product Google lainnya, seperti docs, sheet, atau slides. Tapi jangan lupa, share untuk "edit", tidak sekedar "view".
Buat yang terbiasa menggunakan Padlet untuk pembelajaran dengan peta, ini dapat menjadi alternatif gratis bagi Anda.
Have fun! Selamat mencoba!
Kalau masih bingung, tanya saja.
Comments