top of page
  • Writer's pictureJJ

CANVA - Semua yang dibutuhkan untuk mendesain segala sesuatu

Mau ultah, sunatan, nikah, atau sekedar kumpul-kumpul reunian....butuh desainer buat merancang undangan yang bagus atau nyeleneh? Tapi mau yang murah meriah? Ada koq. Cobain aja Canva. Atau mau bikin video pembuka channel YouTube? Bikin poster? Bikin presentasi? Canva juga bisa.


Canva adalah sebuah situs online, tempat dimana kamu bisa menemukan buanyak tools dan template desain grafis. Kamu juga bisa pilih, mau yang gratis atau berbayar. Ada semua. Pokoknya Canva ini lengkap banget deh buat mewujudkan ide desain di kepalamu. Bahkan sekedar bikin wallpaper baru di handphone, yang kekinian dan kamu banget...bisa juga. Nih lihat daftarnya...

Banyak kan.... dari Instagram Story sampai Education Presentation...pokoknya semua ada deh.


So.....yuk...kita mulai melihat-lihat Canva lebih jauh! Klik di sini ya https://www.canva.com

Kalau ini pertama kalinya kamu membuka Canva, maka tampilannya akan seperti ini,

Silahkan sign up atau daftar dulu dengan account Google, Facebook, atau email apapun yang kamu punya. Setelah itu, Login...tuh di pojok Kanan Atas. Pakai account/email yang kamu pakai untuk sign up ya...jangan account/email baru. Kalau sudah, tampilannya akan seperti di bawah ini.

Ini adalah dashboard kamu. Tempat semua desain kamu nantinya bisa ditemukan dan diakses dengan mudah. Kalau kamu mau mulai membuat desain....klik aja Create a design di pojok Kanan Atas.

Ada beberapa pilihan....nah kebetulan saya mau buat lesson plan...jadi saya klik lesson plan dan... saya akan dibukakan tab baru yang tampilannya seperti di bawah ini,

Pada dasarnya, apapun yang kamu mau buat...tampilannya akan kurang lebih seperti gambar di atas. Kamu bisa lihat.... di sisi kiri layar ada template, uploads, photos, elements, text, videos, background, folders, dsb. Nanti kamu tinggal pilih salah satu dari unsur-unsur tersebut kemudian drag and drop saja ke lembar kerjamu (bagian putih di layar).


Kalau sudah puas dengan hasilnya, silahkan lihat bagian sudut kanan atas layar...di situ ada share, download (tanda panah ke bawah), dan print. Pilih saja yang kamu mau. Selesai deh,


Masih bingung? Cobain dulu...kalau nggak dicoba, kamu nggak bakalan paham.

Sudah dicoba masih belum paham? Tinggalin pesan atau pertanyaan aja di kolom komentar di bawah. Nanti saya bantuin.

33 views0 comments

Recent Posts

See All

Comments


bottom of page